Kamis, 09 Juli 2015

PARE, KOTA KECIL YANG INDAH DAN MENARIK

Pare terletak 25 km sebelah timur laut Kota Kediri, atau 120 km barat daya Kota Surabaya. Pare berada pada jalur Kediri - Malang dan jalur Jombang - Kediri serta Jombang - Blitar. Kota kecil ini merupakan kota yang terkenal hamper di seluruh Indonesia dengan andalannya “Kampung Inggris”. Letaknya yang berada di daerah kabupaten Kediri, tidak membuat kota kecil ini jauh dari keramaian.
Jika anda ingin mengunjungi kota indah dan menarik ini, sempatkanlah mampir beberapa destinasi wisata di sekitar pare berikut ini:
  1. Masjid An-Nuur
Siapa yang tak kenal dengan masjid kebanggaan kota Pare ini? Masjid luas dan megah dengan kolam ikan di depannya dan taman asri di bagian baratnya.


  1. Kampung Inggris
Inilah andalan dari kota Pare. Kumpulan dari banyak kursusan bahasa inggris ini membuat sebuah perkampungan. Awalnya, kursusan yang berdiri adalah BEC (Basic English Course) yang didirikan oleh seorang penduduk pendatang yang bernama Pak Kallen (Mr Kallen). Berangsur-angsur, dari lulusan BEC inilah muncul banyak kursusan dengan metode, waktu dan program yang bervariasi. Pengunjung dan warga setempat akhirnya menjulukinya “Kampung Inggris”. Disini untuk anda yang ingin lancar berbahasa inggris dan mempelajari bahasa inggris itu sendiri bisa memilih Kampung Inggris sebagai rujukan tempat menimba ilmu anda.
  1. Candi Surawana
Candi Hindu yang terletak di Desa Canggu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, sekitar 25 km arah timur laut dari Kota Kediri ini adalah tempat tujuan yang banyak diminati oleh turis domestic yang menghabiskan liburan mereka di Kampung Inggris. Kursusan di Kampung Inggris tak jarang mengajak mereka untuk mengunjungi Candi Surawana di weekend program mereka.
  1. Candi Tegowangi
Candi ini terletak di Desa Tegowangi, Kabubaten Kediri. Tidak kalah dengan Candi Surawana, Candi Tegowangi juga mempunyai magnet tersendiri bagi para wisatawan. Letaknya yang jauh dari keramaian dan dekat dengan persawahan membuat hawa sejuk dan tenang ini yang dicari para pengunjung.


Artikel ini tidak akan membahas tempat-tempat incaran wisatawan yang datang ke pare saja,
tapi juga kulinernya yang jempol. Cita rasa yang berbeda dan unik menjadikan kuliner ala Pare dan sekitarnya ini diburu wisatawan. Ingin tahu? Simak daftar-daftarnya berikut ini:
  1. Sate bekicot
Sate olahan bekicot yang mampu membuat lidah anda ingin mencicipinya. Biasanya ditemani dengan sambel kecap pedas yang membuat sate ini terasa lebih nikmat.

  1. Tahu takwa
Tahu berwarna kuning ini tidak hanya warnanya yang membuat penikmat kuliner ingin mencicipinya, tapi juga rasa gurih yang unik dan berbeda. Keunikan lain dari tahu takwa ini adalah saat digoreng ternyata bagian luarnya terasa krispi, tapi bagian tengahnya terasa lembut.
  1. Nasi Pecel
Telinga anda pasti sudah tidak asing dengan kuliner yang satu ini. Tapi jangan terburu-buru, pecel khas pare, Kediri dan sekitarnya ini berbeda. Ya, rasa gurih dipadukan dengan sambel kacang yang dihaluskan ini membuat perut bergoyang tak tahan mencobanya. Rasa yang khasnya ini lengkap dengan aneka sayuran seperti daun papaya/kangkung, lamtoro, mentimun dan yang satu ini tidak boleh ketinggalan “peyek”.

Bagaimana? Apakah anda tertarik untuk mengunjungi kota Pare yang indah dan menarik ini? Disamping berwisata, anda juga bisa tetap belajar dengan variasi metode pembelajaran di Kampung Inggris. Semoga artikel ini membuat nama kota Pare menjadi salah satu list dari daftar wisata anda.




Rabu, 08 Juli 2015

Perkembangan Ilmu Teknologi pada Transportasi Kereta Api


Kereta api adalah alat transportasi yang banyak digunakan di masa ini. Kereta api yang kita kenal merupakan transportasi rel yang di doron untuk mengangkut cargo atau penumpang. Di zaman modern ini kereta api diesel menjadi kereta api yang paling banyak digunakan. Kerta ini berbahan bakar msin dari solar dan dibagi menjadi 2, yaitu kereta api diesel hidrolik dan elektrik.
Tahukah Anda sejarah pembuatan kereta api hingga menjadi modern seperti sekarang?
Mulanya dikenal kereta kuda yang hanya terdiri dari satu kereta (rangkaian), kemudian dibuatlah kereta kuda yang menarik lebih dari satu rangkaian serta berjalan di jalur tertentu yang terbuat dari besi (rel) dan dinamakan “sepur”. Ini digunakan khususnya di daerah pertambangan tempat terdapat lori yang dirangkaikan dan ditarik dengan tenaga kuda.
Setelah James Watt menemukan mesin uap, Nicolas Cugnot membuat kendaraan beroda tiga berbahan bakar uap. Orang-orang menyebut kendaraan itu sebagai kuda besi. Kemudian Richard Trevithick membuat mesin lokomotif yang dirangkaikan dengan kereta dan memanfaatkannya pada pertunjukan di depan masyarakat umum. George Stephenson menyempurnakan lokomotif yang memenangi perlombaan balap lokomotif dan digunakan di jalur Liverpool-Manchester. Waktu itu lokomotif uap yang digunakan berkonstruksi belalang. Penyempurnaan demi penyempurnaan dilakukan untuk mendapatkan lokomotif uap yang lebih efektif, berdaya besar, dan mampu menarik kereta lebih banyak.
Kemudian Rudolf Diesel memunculkan kereta api bermesin diesel yang lebih bertenaga dan lebih efisien dibandingkan dengan lokomotif uap.
Penemuan listrik oleh Michael Faraday membuat beberapa penemuan peralatan listrik yang diikuti penemuan motor listrik. Motor listrik kemudian digunakan untuk membuat trem listrik yang merupakan cikal bakal kereta api listrik. Kereta api listrik sendiri sudah beroperasi di Indonesia, tepatnya di daerah Jabodetabek. Kereta rel listrik melayani jalur-jalur Jakarta Kota ke Bekasi, Depok dan Bogor, Tangerang, dan Serpong, serta trayek melingkar dari Manggarai, Jatinegara, Pasar Senen, Kampung Bandan, Tanah Abang, ke Manggarai lagi dan sebaliknya. Di masa depan direncanakan bahwa KRL akan melayani pula stasiun Cikarang. Selain itu, jalur rel ganda dari Tanah Abang Menuju serpong telah selesai beberapa tahun yang lalu, sedangkan dari Manggarai sampai dengan Cikarang masih akan ditingkatkan menjadi Double-Double-Track. Manggarai sendiri akan menjadi Stasiun induk untuk Kereta Jabotabek dan kereta Bandara.
Seiring dengan berkembangnya teknologi kelistrikan dan magnet yang lebih maju, dibuatlah kereta api magnet yang memiliki kecepatan di atas kecepatan kereta api biasa. Jepang dalam waktu dekade 1960-an mengoperasikan KA Super Ekspress Shinkanzen dengan rute Tokyo-Osaka yang akhirnya dikembangkan lagi sehingga menjangkau hampir seluruh Jepang. Kemudian Perancis mengoperasikan kereta api serupa dengan nama TGV.
Kemajuan Ilmu Teknologi dalam transportasi kereta api seperti sekarang memiliki erbandingan dengan teknologi kreta api pada zaman dahulu.
Berikut ini beberapa perbandingan kereta api aman dahulu dengan sekarang:
1.      Keamanan
Saat ini keamanan kereta api tidak diragukan lagisejak diberlakukannya system boarding pass Idi tiap stasiun. Yang memastikan tidak ada penumpang tanpa tiket yang bisa masuk karena pintu untuk memasuki peron dijaga oleh petugas. Sebelum masuk, tiket akan diperiksa dan dicocokkan dengan kartu identitas asli penumpang. Apabila tiket dan kartu identitas benar-benar sesuai, barulah penumpang diizinkan memasuki area peron.
2.      Kenyamanan
Tiket yang dijual disesuaikan dengan banyaknya tempat duduk yang tersedia. Tiket yang ingin dibeli juga bisa dipesan lewat web PT KAI untuk reservasi tiket, daftar harga, dan ketersediaan tiket. Fasilitas yang disediakan kereta api sekarang sudah dilengkapi AC dan charger untuk menjaga kenyamanan penumpang. Para pengamen dan pedagang sudah tidak diperbolehkan lagi menjajakan dagangannya di gerbong kereta api. Banyak petugas juga sudah di kerahkan untuk membantu penumpang utamanya lansia (ibu-ibu, nenek-nenek, kakek-kakek)  seperti meletakkan tangga kecil teat di depan pintu masing-masing gerbong

TIPS DAN TRIK MENGERJAKAN PATI


Apakah ada kesulitan dalam mengerjakan evaluasi PATI? Atau barangkali anda merasa diburu waktu yang begitu singkat untuk mengerjakan? Berikut ini, saya akan memerikan trik untuk mengerjakan evaluasi PATI.

  1. Sebelum anda mengerjakan, terlebih dahulu anda harus paham dengan materi yang diujikan.
  2. Buka tab baru bersebelahan dengan web PATI. Ini supaya jika ada pertanyaan yang tidak bisa anda jawab, atau anda lupa apa jawabannya, akan lebih mempersingkat waktu anda dalam mengerjakannya. Daripada harus mencari dan membolak-balik buku.
  3. Gunakanlah quiz pertama sebagai uji coba anda. Tapi anda jangan menyepelekan quiz yang pertama ini, karena bagaimanapun juga yang diambil sebagai hasil adalah nilai tertinggi dari kedua quiz yang anda kerjakan. Tidak selalu quiz yang kedua akan memberikan hasil lebih tinggi daripada quiz pertama. Jadi jangan menyepelekan.
  4. Management waktu pengerjaan soal juga harus baik. Jangan sampai ini membuat anda keteteran dalam mengerjakan evaluasi. Usahakan pengelolaan diatur dari awal dengan memperhatikan waktu yang tersedia dan jumlah soal. Jika soal yang tersedia misalnya adalah 55 soal dan waktu pengerjaan adalah 35 menit, maka anda harus mempersiapkan waktu untuk mengerjakan soal 30 detik persoalnya. Waktu yang dihasilkan sekitar 27,5 menit. Dan waktu yang tersisa adalah sekitar 7,5 menit yang bisa anda gunakan untuk mengkoreksi ulang pekerjaan anda.

Semoga artikel ini bisa membantu anda dalam menyiasati pengerjaan evaluasi PATI. Dan semoga bermanfaat.

HAPUS KEBIASAAN MENCONTEK, UNTUK MENJADI INDONESIA YANG LEBIH BAIK


Mencontek, hal kecil merugikan yang sudah menjadi kebiaasaan pelajar di Indonesia. Pendidikan merupakan hal yang mendasar untuk semua individu. Seringkali kita melihat banyaknya kasus mencontek yang merajai pendidikan di Indonesia. Tuntutan nilai hasil belajar yang dijadikan patokan menjadi salah satu faktor mengapa banyak sekali kebiasaan mencontek dilakukan. Secara tidak sadar, patokan nilai ini membuat pelajar merasa tertekan dan cenderung tergoda untuk menghalalkan segala cara mendapat nilai yang diinginkan.
Faktor lain yang dapat membuat pelajar tergoda adalah sikap malas dan kurang bertanggungjawab sehingga ketinggalan menguasai mata pelajaran, tidak percaya diri pada jawabannya sendiri, dan yang paling penting adalah adanya kesempatan. Seringkali pengawasan pada saat ujian lengah yang membuat pelajar dapat dengan mudah menggunakan kesempatan tersebut untuk mencontek.
Disadari atau tidak, mencontek adalah akar dari permasalahan korupsi di Indonesia. Bagaimana hal ini dapat terjadi? Mencontek adalah perilaku membohongi orang lain bahkan dirinya sendiri, bisa juga disebut korupsi jawaban. Pelajar yang dengan jujur belajar giat untuk memaksimalkan usahanya dalam ujian harus dicurangi dengan hal seperti ini. Seperti halnya korupsi, pejabat korup yang tugasnya melayani kepentingan masyarakat dengan adanya kesempatan juga akan melakukan korupsi. Mereka tidak peduli dengan keadilan rakyat yang menjadi pertanggungjawaban mereka.
Maka, menurut saya, untuk menjadi Indonesia yang lebih baik bisa dimulai dari perbaikan moral khususnya memberantas kebiasaan mencontek. Pendidikan yang jujur dan bertanggungjawab akan menjadikan Indonesia sejahtera. Karena bisa dibilang mencontek adalah akar dari yang namanya korupsi.